Gambar: Pengumpulan Data di Kab. Sorong

  • Bagikan

Salah satu Tupoksi Kemkominfo adalah melaksanakan penelitian dan pengembangan sumber daya manusia di bidang komunikasi dan informatika. Pada tahun 2017 ini, Kementerian Komunikasi dan Informatika kembali menyelenggarakan penelitian survei akses dan penggunaan TIK sektor rumah tangga. Penelitian ini dilaksanakan sebagai upaya dalam memperoleh gambaran kemajuan akses penggunaan TIK dan infrastruktur di Indonesia.

Penelitian pengukuran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) tahun ini diberi judul Survei Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Serta Implikasinya Terhadap Aspek Sosial Budaya Masyarakat yang dilaksanakan nasional oleh Puslitbang Sumber Daya, Perangkat, dan Penyelenggaraan Pos dan Informatika (SDPPPI) dengan dibantu delapan Balai Penelitian Kominfo daerah yang wilayah kerjanya mencakup seluruh Indonesia.

Kegiatan pengumpulan data merupakan merupakan komponen penting dalam sebuah penelitian yang tujuannya untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan dalam rangka mencapai tujuan penelitian. BPPKI Manado yang membantu melaksanakan pengumpulan data di wilayah Timur Indonesia melaksanakan pengumpulan data secara bertahap. Tahap pertama dilaksanakan di bulan Juni mulai tanggal 11-22 Juni 2017 di wilayah Sulawesi Utara da Papua Barat yang terdiri dari kabupaten Manokwari, Sorong Selatan, Sorong, Minahasa, Minahasa Selatan, Bolaang Mongondow Utara dan Kota Manado.

Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket dan wawancara mendalam dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, guru, pemuda karang taruna, kelompok tani dan lain-lain. Untuk masing-masing desa yang telah dipilih, jumlah responden yang akan diberi angket sebanyak 16 Kartu Keluarga (KK).


Label
tik, penelitian, bppki manado