Gambar: DSC08574

  • Bagikan

Manggarai Barat (19/04). Kerjasama antara Pemerintah Daerah Kab. Manggarai Barat dengan Balai Besar Pengembangan SDM dan Penelitian (BBPSDMP) Kominfo Makassar untuk mendorong transformasi digital terus berjalan. Kali ini, Thematic Academy-Digital Talent Scholarship (TA-DTS) kembali digelar dalam 2 (dua) tema berbeda, yaitu “Pelatihan bidang TIK bagi Pengelola Pesantren, Penyuluh Agama, Guru, dan Tenaga Kependidikan Madrasah” dan “Pelatihan Pengenalan Artificial Intelligence (AI) untuk Tenaga Pendidik SD dan SMP”.

Kegiatan Thematic Academy ini dihadiri oleh J. H. Philip Gobang, M.Si selaku Staf Khusus Menteri Kominfo bidang Komunikasi Politik melalui virtual zoom meeting, sekaligus membuka langsung kegiatan TA-DTS, Selasa (19/04). Beliau berharap pemahaman SDM terhadap penggunaan teknologi digital dapat dioptimalkan melalui pelatihan sebagai upaya pengembangan bakat untuk mendorong transformasi digital.

Harapan agar terwujudnya percepatan transformasi digital melalui persiapan SDM talent digital juga didukung oleh Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi, S.E. melalui sambutannya yang disampaikan oleh Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra, Hilarius Madin. Disamping itu, Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Barat juga menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika yang telah berkontribusi dalam peningkatan SDM digital, sesuai dengan MoU yang sebelumnya telah disepakati, yaitu sejumlah 20.000 SDM sampai dengan tahun 2024.

Sementara itu, Kepala BBPSDMP Makassar Dr. R. M. Agung Harimurti, M. Kom menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program pengembangan SDM dari Kementerian Kominfo yang ditujukan untuk seluruh lapisan masyarakat, agar memiliki kemampuan dan pengetahuan yang memadai di bidang TIK. Apalagi, Kabupaten Manggarai Barat termasuk salah satu kabupaten yang menjadi target percepatan transformasi digital.

Pelatihan TIK bagi Pengelola Pesantren, Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah

Pelatihan bidang TIK bagi Pengelola Pesantren, Penyuluh Agama, Guru, dan Tenaga Kependidikan Madrasah diikuti oleh 101 orang peserta yang diselenggarakan di MAN Manggarai Barat pada tanggal 18-22 April 2022. Kegiatan ini memberikan pelatihan untuk aplikasi perkantoran yaitu Microsoft Office (Word, Excel, Powerpoint).

Paralel dengan Pelatihan Pengenalan AI Bagi Guru SD dan SMP

Paralel dengan kegiatan tersebut, Pelatihan Pengenalan Artificial Intelligence (AI) juga dilaksanakan untuk Tenaga Pendidik SD dan SMP pada tanggal 18-21 April 2022 yang diikuti 50 orang peserta. Melalui pelatihan ini tenaga pendidik mendapatkan materi pembelajaran dari Instruktur eksternal Ondi Asroni, M.Kom terkait dasar-dasar pemrograman (coding), pengenalan aplikasi Quizizz, hingga pembuatan project Artificial Intelligence. (FA)


Label
digital, bbpsdmp, thematic academy, manggarai barat, tik, artificial intelligence